Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan Korea Indonesia Enhanced Networks Jalin Kerja Sama Strategis

Yogyakarta, 25 November 2024 – Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara, sebuah lembaga yang berkomitmen pada peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, hari ini resmi menjalin kerja sama dengan Korea Indonesia Enhanced Networks. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama yang bertujuan untuk memperkuat kolaborasi di berbagai bidang, yaitu pendidikan, pelatihan, beasiswa, penyaluran tenaga kerja, dan lain-lain. Penandatanganan dilakukan oleh Dra. Siti Nurkhayati, M.Pd., Ketua Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara, dan Song Chang Sub, CEO Korea Indonesia Enhanced Networks. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua belah pihak, khususnya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

Nov 28, 2024 - 13:06
 0
Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan Korea Indonesia Enhanced Networks Jalin Kerja Sama Strategis
Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan Korea Indonesia Enhanced Networks Jalin Kerja Sama Strategis
Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan Korea Indonesia Enhanced Networks Jalin Kerja Sama Strategis
Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara dan Korea Indonesia Enhanced Networks Jalin Kerja Sama Strategis

Yogyakarta, 25 November 2024 – Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara, sebuah lembaga yang berkomitmen pada peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, hari ini resmi menjalin kerja sama dengan Korea Indonesia Enhanced Networks. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama yang bertujuan untuk memperkuat kolaborasi di berbagai bidang, yaitu pendidikan, pelatihan, beasiswa, penyaluran tenaga kerja, dan lain-lain. Penandatanganan dilakukan oleh Dra. Siti Nurkhayati, M.Pd., Ketua Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara, dan Song Chang Sub, CEO Korea Indonesia Enhanced Networks. Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kedua belah pihak, khususnya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

Dra. Siti Nurkhayati, M.Pd., Ketua Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara, mengungkapkan rasa optimismenya terhadap kemitraan ini. "Kami yakin bahwa kerja sama dengan Korea Indonesia Enhanced Networks akan membawa dampak yang sangat positif bagi pendidikan di Indonesia. Melalui program-program yang inovatif, kami berharap dapat mencetak generasi muda yang berkualitas, kreatif, dan mampu bersaing ditingkat global."

Song Chang Sub menambahkan, “Kami percaya bahwa kerja sama ini akan memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pendidikan, serta mendukung upaya-upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia, melalui berbagai program yang kami jalankan bersama Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara.”

Bersama Membangun Masa Depan Cerah dan Cerdas Melalui Pendidikan

Kemitraan ini mencakup berbagai aspek pendidikan, mulai dari peningkatan kualitas pembelajaran di dalam negeri, hingga membuka peluang studi di luar negeri. Beberapa program unggulan yang akan dijalankan antara lain pertukaran pelajar dan guru, yang mana

akan memungkinkan siswa dan pendidik Indonesia untuk belajar dari sistem pendidikan Korea Selatan yang inovatif, serta membawa kembali pengetahuan dan pengalaman baru ke Indonesia.

Selanjutnya, kedua lembaga ini juga akan bekerja sama mengembangkan kurikulum yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja saat ini, serta mengadopsi pendekatan pembelajaran yang lebih aktif dan interaktif. Program beasiswa unggulan juga akan difokuskan kepada siswa berprestasi dari berbagai latar belakang untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi ternama di Korea Selatan, sehingga membuka peluang bagi mereka untuk menjadi pemimpin masa depan. Tak hanya berhenti disitu, pelatihan vokasi dan penempatan kerja juga difokuskan bagi lulusan sekolah dan perguruan tinggi, serta membantu penempatan mereka di perusahaan-perusahaan Korea Selatan.

Kemitraan strategis ini diharapkan dapat meningkatkan akses masyarakat Indonesia terhadap pendidikan berkualitas, memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea Selatan, serta mendorong pengembangan ekonomi melalui peningkatan kualitas sumber daya manusia. Kedua belah pihak berkomitmen untuk bekerja sama secara erat dalam mewujudkan tujuan-tujuan tersebut.



What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Sahabat Guru Inspirasi Indonesia Maju