Pemkot Ternate Usul Honorer K-2 Peserta Tes P3K Diterima Semua

Jun 21, 2021 - 06:10
 0
Pemkot Ternate Usul Honorer K-2 Peserta Tes P3K Diterima Semua

SahabatGuru--Inilah perjuangan Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate, Maluku Utara (Malut) terhadap tenaga honorer K-2. Pemkot Ternate mengusulkan seluruh honorer K-2 peserta seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) tahap pertama diterima sebagai P3K, walaupun nilainya tidak memenuhi ambang batas.            

"Usulan itu disampaikan ke Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) P3K di Jakarta dan diharapkan dapat dikabulkan," kata Yunus Yau, Kepala Badan Kepegawaian Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ternate di Ternate, Senin (4/3/2019).     

Diketahui, pegawai honorer K-2 tenaga guru dan penyuluh pertanian yang mengikuti seleksi penerimaan P3K tahap pertama di Kota Ternate pada Februari lalu, sebanyak 50 orang. Dari jumlah itu yang nilainya memenuhi ambang batas hanya 24 orang.     

Yunus Yau mengatakan seluruh honorer K-2 peserta seleksi penerimaan P3K tersebut, selayaknya diterima sebagai P3K tanpa melihat hasil tes. Dia memberikan alasan karena mereka sudah mengabdi dan umurnya sudah di atas 35 tahun.     

Selain itu, menurut dia, honorer K-2 tenaga guru dan penyuluh pertanian itu sangat dibutuhkan. Terutama untuk mengatasi keterbatasan tenaga guru dan penyuluh pertanian di daerah tempat mereka selama ini mengabdi.     

Jumlah honorer K-2 di Kota Ternate sesuai data dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN), menurut Yunus Yau, seluruhnya tercatat 311 orang, sudah termasuk dengan 50 orang yang ikut seleksi penerimaan P3K tahap pertama yang diharapkan dapat terjaring menjadi P3K pada seleksi tahap berikutnya.     

Khusus untuk honorer K-2 tenaga guru sebenarnya ada 64 orang, tetapi yang bisa mengikuti seleksi penerimaan P3K hanya 30 orang, karena sisanya belum mengantongi ijazah sarjana sebagai salah satu syarat untuk mengikuti seleksi penerimaan P3K.     

Ia menambahkan, sesuai surat edaran Kemenpan-RB Pada 2019 ini ada tiga kali seleksi penerimaan P3K, tahap pertama khusus untuk honorer K-2 guru, tenaga kesehatan dan penyuluh pertanian yang berlangsung pada Februari lalu, sedangkan tahap kedua bulan Juni dan tahap ketiga bulan November yang diperuntungkan bagi umum.     

BKPSDM Ternate belum menyebutkan secara merinci jumlah P3K yang dibutuhkan di daerah ini, karena masih menunggu revisi kebutuhan dari masing-masing Satuan Kerja Perangkap Daerah (SKPD) khususnya Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan.(ant/ris)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Sahabat Guru Inspirasi Indonesia Maju