Guru di Kabupaten Bangli Didorong untuk Berliterasi

Jun 21, 2021 - 06:17
 0
Guru di Kabupaten Bangli Didorong untuk Berliterasi

SahabatGuru - Pentingnya guru untuk mengembangkan literasi. Tidak hanya membaca tetapi juga menuangkan gagasan dalam bentuk tulisan. Pasalnya perkembangan teknologi yang canggih hanya bisa diikuti bila guru mengembangkan literasi. Para pendidik harus banyak membaca dan juga menulis.

Guru di Kabupaten Bangli pun didorong untuk mengembangkan literasi dengan menulis. Apalagi guru memiliki sarana seperti majalah Sahabat Guru untuk menuangkan gagasan. Selain itu ada portal berita sahabatguru.com yang juga memberi kesempatan kepada para pendidik untuk menulis.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bangli I Nengah Sukarta saat menerima audiensi dari Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara (YPAN) yang merupakan mitra Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI), Kamis (23/1/2020). Audiensi dari YPAN diwakili Yovi Sandra bidang pendidikan dan pelatihan dan Arsi Dwiyani bidang literasi.

Kabupaten Bangli sangat tertarik dan mendukung program tersebut. Kami juga akan menjalankannya di Bangli

Dalam audiensi itu disampaikan beberapa program yang selama ini sedang dilaksanakan APKASI. Beberapa program yang dipaparkan yaitu literasi Sahabat Guru. Dalam program itu diharapkan peran serta guru dalam menuliskan aspirasi maupun inspirasi.

“Media Sahabat Guru memberi ruang kepada para guru di daerah, terutama daerah-daerah yang dikunjungi seperti Kabupaten Bangli. Guru memiliki sarana yang tepat untuk mengembangkan kemampuan berliterasi,” kata Arsi.

Selain itu disampaikan program Smart English bagi guru SMP, SD dan ASN. Program ini diharapkan bisa meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris bagi ASN di daerah.

“Program ini memudahkan kita untuk menguasai Bahasa Inggris, terutama dalam hal berkomunikasi. Selama ini, kita belajar bahasa itu bertahun-tahun. Namun yang dipelajari lebih pada tata bahasa atau grammar. Dalam program ini memudahkan kita untuk berkomunikasi dalam Bahasa Inggris,” ujar Yovi.

Kepala Dinas Pendidikan I Nengah Sukarta menyatakan pihaknya tertarik dengan program yang disampaikan mitra APKASI. Pemerintah Kabupaten Bangli mendukung sepenuhnya program tersebut dan bisa dijalankan, khususnya di dinas pendidikan.

“Kabupaten Bangli sangat tertarik dan mendukung program tersebut. Kami juga akan menjalankannya di Bangli,” ujar I Nengah Sukarta.

Menurutnya Kabupaten Bangli juga siap berperan dan menyampaikan inspirasi bagi guru-guru seluruh Indonesia dengan menuliskan artikel yang menarik.

“Kami juga siap berlangganan majalah Sahabat Guru karena bisa menjadi jembatan informasi dari guru-guru di Kabupaten Bangli dengan segala informasi yang ada di tingkat nasional,” katanya.

Kadis Pendidikan juga menyampaikan siap  melaksanakan program professional English training baik bagi guru bahasa Inggris maupun ASN.*

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Sahabat Guru Inspirasi Indonesia Maju