Pekerjaan Guru Bisa Bahayakan Masyarakat

Jun 21, 2021 - 05:55
Oct 1, 2021 - 10:00
 0
Pekerjaan Guru Bisa Bahayakan Masyarakat

SahabatGuru Guru harus bisa memanfaatkan keahliannya yang dipersembahkan untuk kepentingan masyarakat. Bila tidak untuk kepentingan masyarakat, maka pekerjaan profesional guru justru bisa membahayakan orang. Hal itu disampaikan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy di Lokakarya Hari Guru Sedunia di Jakarta, Rabu (3/10/2018). “Guru harus mengabdikan diri untuk kepentingan keahliannya. Manfaat keahliannya dia persembahkan untuk kepentingan masyarakat. Bila tidak, maka pekerjaan profesional itu justru bisa membahayakan banyak orang,” ujar Mendikbud. Mendikbud menuturkan guru harus menjadi tenaga profesional. Untuk itu pola pelatihan guru akan diubah agar semakin memberdayakan dan memperkuat posisi guru sebagai tenaga profesional. “Ada tiga hal yang menjadikan guru sebagai profesi yang terpandang.  Yang pertama adalah kompetensi inti atau keahlian. Ini mencakup kecakapan pedagodis dan kepribadian atau karakter pendidik. Selain itu adalah kesadaran dan tanggung jawab sosial,” kata Muhadjir. “Dan, tugas Kemendikbud adalah mendorong para guru agar dapat menjadikan peserta didiknya cerdas dan berkarakter,” lanjutnya. Tidak hanya itu, sebagai profesional guru memiliki semangat kesejawatan dan kebanggaan terhadap korps. Salah satu ciri profesi, menurut Mendikbud, adalah adanya asosiasi profesi. “Asosiasi profesi itu untuk saling mengasah kemahiran, kecakapan, bersama-sama. Saling tukar menukar pengalaman tentang ilmu dan keahliannya. Seharusnya asosiasi guru juga demikian,” jelasnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Sahabat Guru Inspirasi Indonesia Maju