Pemkot Samarinda, Segera Tindaklanjuti Pelaksanaan Program Unggulan APKASI

Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) beserta mitra Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara (YPAN) adakan audiensi dengan Pemerintah Kota Samarinda.

Dec 24, 2021 - 04:56
Jan 28, 2022 - 04:56
 0
Pemkot Samarinda, Segera Tindaklanjuti Pelaksanaan Program Unggulan APKASI
Penyerahan Cinderamata APKASI kepada Pemkot Samarinda. (SahabatGuru)

SahabatGuru – Audensi yang berlangsung hari Kamis (23/12/2021) dihadiri Dewan Pembina APKASI, Drs. Sokhiatulo Laoli, MM. dan Staf Ahli APKASI Bidang Pendidikan, Dr. Himmatul Hasanah M.P. beserta tim, disambut baik oleh Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kota Samarinda.

Drs. Sokhiatulo Laoli, MM. selaku Dewan Pembina APKASI menyampaikan bahwa APKASI sebagai organisasi yang diharapkan tak sekadar paguyuban ini, mampu memfasilitasi daerah dalam melakukan berbagai inovasi dari berbagai terobosan yang dihadirkan terutama dalam bidang pendidikan.

Staf Ahli APKASI Bidang Pendidikan Dr. Himmatul Hasanah, M.P. dalam sambutannya menyampaikan berbagai program unggulan APKASI dalam bidang pendidikan antara lain Program Peningkatan Mutu Guru dan SDM daerah. Program-program tersebut sebagai bentuk dedikasi APKASI sebagai mitra strategis pemerintah yang memiliki kepedulian dalam pemerataan kualitas pendidik di tanah air.

“APKASI sebagai mitra strategis pemerintah memiliki beberapa program unggulan yang salah satunya berfokus pada pendidikan yaitu Program Peningkatan Mutu Guru dan SDM daerah melalui English Cepat dan Smart Mathematic. Program tersebut kami dedikasikan bagi guru-guru di tanah air,” kata Staf Ahli APKASI Bidang Pendidikan.

APKASI sebagai organisasi para pemerintah kabupaten yang tak sekadar paguyuban para bupati memiliki peran strategis sebagai fasilitator daerah. Mengenai berbagai problematika yang ada di daerah, APKASI mencoba untuk membantu menjembatani dengan menyampaikan ke pusat.

Staf Ahli APKASI juga menyampaikan, bahwa mitra APKASI, Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara memiliki program pembelajaran Bahasa Inggris tercepat hanya dalam kurun waktu tiga hari, dapat berkomunikasi aktif dalam bahasa Inggris.

“Program inovatif kami melalui berbahasa Inggris cepat hanya dalam waktu tiga hari. Batu Bara menjadi daerah pertama di Sumatera Utara yang telah membuktikan program ini,” kata Dr. Himmatul Hasanah.

Dalam sambutan yang disampaikan Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kota Samarinda bahwa merasa senang dan mengapresiasi program yang ditawarkan oleh APKASI.

“Kami sangat senang dengan adanya audiensi dari APKASI ini. Program uanggulan yang ditawarkan untuk OPD dan guru-guru sangat menarik dan inovatif. Kami akan segera membahas dengan Kepala Dinas Pendidikan untuk menindaklanjuti dan dilaksanakan bagi guru-guru di Kota Samarinda,” terang Kabid SMP di akhir sambutan yang diberikan.

APKASI terus berupaya bersinergi dengan daerah melalui berbagai terobosan inovatif sebagai upaya pemerataan pendidikan daerah.

AD

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

arsidwiyani Pembelajar yang terus bertumbuh dan berkembang untuk menciptakan perubahan yang berdampak.