Wakil Bupati Bengkulu Utara Dukung Penuh Guru Menghadapi Transformasi Pendidikan

Sep 16, 2021 - 05:46
Sep 16, 2021 - 10:36
 0
Wakil Bupati Bengkulu Utara Dukung Penuh Guru Menghadapi Transformasi Pendidikan
Wakil Bupati Bengulu Utara Arie Septia Adinata, S.E., M.AP dalam 'Webinar Pendidikan Kabupaten Bengkulu Utara'.

SahabatGuru - Bersinergi dengan Kabupaten Bengkulu Utara, Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia, Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara bersama Kementerian Kominfo RI menyelenggarakan Webinar Pendidikan SahabatGuru (16/9) yang bertajuk “Pergeseran Paradigma Guru Menghadapi Tantangan Transformasi Digital di Bidang Pendidikan”. Webinar ini dihadiri oleh Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian yang diwakili oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, S.E., M.AP. Wakil Bupati memberikan sambutan pada agenda pembukaan webinar.

Masa pandemi ini telah membuat masyarakat menghadapi berbagai tantangan yang membawa dampak di berbagai sektor seperti ekonomi, politik, krisis kesehatan, sosial, dan pendidikan. Di dalam dunia pendidikan, dampak yang dirasakan adalah sekolah-sekolah di Bengkulu Utara ditutup dan berpindah menjadi sekolah daring demi memutus rantai covid. Namun, kegiatan belajar mengajar tetap berjalan dengan lancar.

Untuk itu, para pendidik selain dituntut untuk menjadi seorang pengajar, namun juga dituntut untuk mandiri dan dapat menemukan cara pembelajaran yang efektif di tengah keterbatasan yang tengah dirasakan saat ini. Oleh karena itu, salah satu kunci peningkatan mutu pendidikan adalah meningkatkan kompetensi pendidikan dan tenaga kependidikan, yaitu dengan melaksanakan pendidikan, pelatihan, magang, loka karya, workshop, juga bimbingan teknis. 

Terdapat beberapa strategi untuk meningkatkan kualitas pendidikan yaitu mendorong penuh kemampuan guru dalam penggunaan media digital, membuat pembelajaran daring yang terencana, terukur, dan terarah. Selain itu, mendukung orang tua agar ikut aktif berkolaborasi dengan guru untuk terus belajar daring secara efektif dan efisien.

Adanya perubahan pola pikir pada para guru juga merupakan salah satu kompetensi yang dibutuhkan oleh guru professional dalam mengajar di metode pembelajaran daring. Berkepribadian sosial dan berwawasan serta guru yang dalam melaksanakan tugasnya yang didukung media digital. Hal ini dapat disebut sebagai edukasinet.

Guru saat ini juga perlu untuk terus melakukan inovasi dalam kegiatan belajar mengajar, di sisi lain guru selalu dituntut untuk membuat terobosan baru dalam melaksanakan pembelajaran seperti membuat dan mendesain pembelajaran yang bervariasi, menarik, dan diminati oleh peserta didik. Hal ini dapat dilakukan dengan membuat konten video, kreatif dan inovatif sebagai bahan pengajaran bagi anak-anak.

Wakil Bupati Bengkulu Utara juga menyebutkan untuk selalu mendorong guru dalam menciptakan teknologi yang sederhana di mana didasari oleh digital yang telah tersedia di sekolah. Guru diharapkan mampu menyusun materi pembelajaran dalam bentuk video meskipun masih dalam bentuk sederhana. Menciptakan kegiatan praktik pembelajaran daring yang efektif, kreatif, dan inovatif. Melengkapi sarana pendidikan, di semua satuan pendidikan di mana hal ini termasuk dalam menyiapkan infrastruktur dan seluruh jaringan yang terdapat di konektivitas semua sekolah.

Dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 dan era digitalisasi, sebagai guru harus siap menghadapinya. Namun sayangnya, pada kenyataannya masih terdapat guru yang masih belum siap dalam menghadapi tantangan di era digital dikarenakan kurangnya pemahaman dalam teknologi dan informasi.

Maka dari itu, guru di era ini sangat memerlukan penguasaan informasi dan teknologi yang profesional dan kreatif. Pembelajaran yang tidak sesuai waktu dengan beban belajar serta sikap tidak mau berubah. Saat ini guru dituntut untuk memiliki karakter Abad 21, yaitu sebagai fasilitator namun di sisi lain juga harus menjadi motivator dan inspirator. Selain itu, guru dikehendaki untuk menjadi kapital dan intelektual yang memiliki keunggulan kompetitif, komperatif, dan memiliki kemapuan berdaya saing di saat ini dan di masa yang akan mendatang.

Di akhir sesi Arie Septia Adinata, S.E., M.AP mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia, PT. Adiluhung Nusantara, dan SahabatGuru atas terselenggaranya Webinar Pendidikan Kabupaten Bengkulu Utara.

Wakil Bupati Bengulu Utara Arie Septia Adinata, S.E., M.AP berharap semua guru dapat memanfaatkan kesempatan belajar ini untuk mengembangkan kompetensi guru dalam menghadapi transformasi dunia pendidikan, sehingga dapat mewujudkan tujuan luhur yaitu pendiri bangsa mencerdaskan kehidupan bangsa.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow